Topsumutpress.com – Setelah melalui pelaksanaan ujian seleksi, dari 22 calon direksi di dua Perusahaan Daerah (PD) Kota Pematangsiantar, hanya empat yang terpilih jadi direksi.
Keempat direksi yang terpilih melalui tahapan seleksi itu, masing-masing dua direksi untuk PD Pembangunan dan Aneka Usaha (PAUS) dan dua direksi untuk PD Pasar Horas Jaya (PHJ).
Dua nama direksi yang terpilih untuk PD PAUS adalah Evra Sasky Damanik dan Sarjono Tulus PJ Siagian (PD PAUS). Dan dua nama untuk PD PHJ adalah Toga Sehat Sihite dan Imran Simanjuntak.
Demikian keempat nama direksi terpilih di dua PD Pemko Pematangsiantar untuk masa jabatan 2018-2022, yang telah diumumkan di website Pemko Pematangsiantar, pada Selasa (9/10/2018).
“Itu sudah diumumkan di website. Jadi saat ini PD PAUS dan PD Pasar, masing-masing sudah memikili dua direksi terpilih,” kata Sekda, Budi Utari Siregar ketika dikonfirmasi mengenai hasil seleksi calon direksi PD.
Tahapan seleksi yang telah dilakukan antara lain Assesmen, Keahlian, Makalah dan Wawancara dengan thema ‘Business Plan’ atau Rencana Bisnis, dengan passing grade atau ambang batas nilai paling rendah 70.
“Passing gradenya, ambang batas nilai paling rendah 70. Para calon direksi yang bisa memenuhinya hanya yang keempat calon direksi tersebut. Nama-namanya sudah kita umumkan di website,” beber Budi.
Untuk jabatan direksi yang masih kurang, yakni dua direksi untuk masing-masing PD, kata Budi, pihaknya akan kembali membuka seleksi.
Dan sebagai bentuk transparansi, para calon direksi yang ingin mengetahui nilainya dipersilahkan untuk mempertanyakannya ke sekretariat panitia seleksi. (n70/tsp)