Topsumutpress.com – Kecelakaan Lalulintas, Becak Bermotor (Betor) laga kambing atau tabrakan dengan Yamaha Vixion. Senin (29/10/2018).
Betor Honda Supra X berplat nomor polisi BK 1082 RD dan Vixion tanpa plat itu tabrakan di depan pabrik rokok STTC Jalan Pendeta Justin Sihombing.
Selain mengakibatkan kerusakan kedua kendaraan tersebut, pengendara Betor, Swito Maradona Sihombing (33) warga Jalan Pantai Timur Kelurahan Siopat Suhu Kecamatan Siantar Timur Kota Pematangsiantar juga mengalami luka.
Demikian juga dengan pengendara Vixion, Kevin Napitu (16) warga Jalan Ksatria Lorong XXIX Kelurahan Siopat, dan Doy Sahputra Ambarita (14) warga Jalan Perwira Lorong XXIV Kelurahan Merdeka Kecamatan Siantar Timur, turut mengalami luka.
Untuk mendapatkan perawatan medis, ketiganya sudah dilarikan ke rumah sakit. Demikian disampaikan Kasat Lantas Polres Pematangsiantar, AKP Septian Dwi Rianto melalui Kepala Unit Kecelakaan (Kanit Laka), Aiptu M Nainggolan.
“Kejadiannya tadi pagi, sekitar jam 03.45 wib,” ujar Nainggolan yang kemudian menceritakan kronologis terjadinya tabrakan kedua kendaraan tersebut.
Sebelum kecelakaan terjadi, kata Nainggolan, Betor datang dari arah simpang sambo menuju ke arah simpang BDB. Sedangkan Vixion tanpa plat datang dari arah simpang BDB menuju ke arah Simpang Sambo (arah berlawanan).
“Sesampainya di tempat kejadian Betor yang berjalan terlalu ke kanan jurusannya, hendak mendahului betor yang berada di depan jurusannya, dan menghindari jalan berlubang sehingga bersentuhan dengan Vixion yang datang dari arah berlawanan,” rincinya.
Untuk penyelidikan lebih lanjut, kata Nainggolan, pihaknya telah melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP), dan kedua kendaraan juga diamankan sebagai barang bukti. (n70/tsp)