Rotasi News – Seorang sopir truk pengangkut batu bata remuk terjepit di tempat duduknya setelah mobil yang dikemudikannya laga kambing dengan bus Intra, di Jalan Medan Sinaksak Kabupaten Simalungun. Kamis (19/9/2019).
Informasi diperoleh, sebelum kejadian, awalnya bus Intra itu melaju dari arah Kota Pematangsiantar menuju ke Medan. Namun, setelah melewati kantor Imigrasi yang ada di Jalan Medan Sinakasak Kabupaten Simalungun, bertabrakan atau laga kambing dengan truk pengangkut bata.
“Intranya mau menyalip truk, namun dari arah berlawanan datang mobil truk lainnya, tabrakan tak terelakkan. Bahkan truk yang mau disalib itupun kena pantatnya ke Intra itu,” ujar salah seorang penumpang Intra yang kecelakaan itu, Fajar Rezeki Nasution (33), warga Jalan Kasuari Kecamatan Siantar Barat.
“Sopir truk itu remuk, tadi masih terjepit, kurasa meninggal itu. Kalau sopir Intranya, tadi setelah kecelakaan, tak ada disitu lagi,” ujar Fajar yang menumpang Intra naik di Simpang Rami Kecamatan Siantar Martoba, dan memilih duduk di bangku bagian tengah bus yang ditumpanginya tersebut.
Hingga berita ini ditayang, kata Fajar, pihak Kepolisian sudah menangani peristiwa kecelakaan lalu lintas tersebut.
“Tadi waktu kutinggalkan lokasi kecelakaan itu, Polisi sudah ada,” ujar Fajar yang ditemui di salah satu warung di seputaran Jalan MH Sitorus Kota Pematangsiantar. (n70/tsp)